Awal Januari Sepasang Suami Istri Warga Pali, Tewas bersimbah darah.
PALI - Matametro.id. Minggu pagi awal Januari 2022 warga Talang Baru, Kelurahan Talang Ubi Barat, Kabupaten Pali. dihebohkan dengan penemuan sepasang mayat suami istri yang telah tewas bersimbah darah didalam rumah, Minggu (02/01/22).
Menurut keterangan warga sekitar Penemuan sepasang mayat ini bermula saat anak korban A (40), yang hendak mengantarkan sarapan pagi kerumah orang tuanya, tiba-tiba terkejut saat melihat kedua orang tuanya telah tewas bersimbah darah didalam rumah, hal ini sontak membuat warga sekitar menjadi gempar.
Kapolsek Talang Ubi Kompol Alfian Nasution melalui Kanit Reskrim Iptu Arzuan, SH. menjelaskan bahwa masyarakat melaporkan, telah terjadi pembunuhan di wilayah Talang Baru Kelurahan talang ubi Barat.
Dari cek TKP yang kita lakukan memang benar telah terjadi tindak Pidana pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan dua korban jiwa, Marsidi (80) dan istrinya Sumini (65).
Dari olah TKP diduga saat pelaku sedang melakukan pencurian ketahuan oleh korban, kemudian pelaku melakukan perlawanan, untuk luka - luka yang dialami korban untuk yang laki - laki mengalami luka bacok di bagian wajah dan perut, sedangkan yang wanita mengalami luka bacok di belakang telinga sebelah kiri.
"Untuk saat ini kita masih terus malakukan pengembangan" Tuturnya.
Terkait hal tersebut, Agustian salah satu anggota DPRD Kab Pali dari Partai Demokrat meminta kepada Aparat Kepolisian agar segera dapat menangkap pelakunya, serta mungusut tuntas kasus ini. Pungkasnya (red).
Posting Komentar