News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Fardinan Marcos, S.Kom : Era Revolusi Industri 4.0 Generasi Milenial Harus Rencanakan Masa Depan Sebaik Mungkin.

Fardinan Marcos, S.Kom : Era Revolusi Industri 4.0 Generasi Milenial Harus Rencanakan Masa Depan Sebaik Mungkin.


PALI I Matametro.id.  Bertempat diruang kelas Sekolah Menengah Atas (SMA)  2 Unggulan Talang ubi, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir(PALI)  Menggelar Sosialisasi Pada Rabu (30/3/22)

Dengan Tema: Menjadi Milenial Yang Inovatif dan Kreatif di Era Kompotitif".

Acara tersebut diikuti oleh kepala Sekolah SMA Unggulan talang ubi Irwan,  Para Guru dan puluhan murid terdiri dari lelaki dan perempuan. 


Kegiatan sosialisasi ini bertujuan mengajak para pemuda milenial untuk berinovatif karena diarea digital teknologi dan internet sekarang sangat digalakkan oleh para pemuda/pemudi dari itu manfaatkan dan berfikir cerdas gimana cara nya untuk menjadi generasi penerus yang mampu 

ambil bagian dan menjadi pembaharu dalam mengahadapi revolusi industri 4.0.

Ketua DPD KNPI PALI Fardinan Marcos, S.Kom mengatakan di era revolusi industri 4.0 generasi milenial harus merencanakan masa depan sebaik baiknya. jika para siswa tidak inovatif dan kreatif maka kita akan tertinggal.

"Untuk melanjutkan pendidikan, ada banyak jurusan yang bisa diambil, selaras dengan perkembangan jaman dan dibutuhkan oleh perusahaan perusahaan besar. Bagi siswa yang tidak melanjutkan, maka siswa harus mampu memanfaatkan peluang dengan memanfaatkan segala platform duni digital”. Ujarnya. 

Saat ini dunia tengah memasuki era Revolusi Industri 4.0 di saat automatisasi dilakukan oleh mesin tanpa memerlukan tenaga manusia dalam pengaplikasiannya. 

Karena itu, menurutnya, era digital ini tidak akan berdampak jika tidak diimbangi dengan kualitas generasi muda yang unggul.

"Anak muda sebagai generasi millenial, menurutnya, wajib bermimpi menjadi orang sukses, terutama menjadi pengusaha. Apalagi di era Revolusi Industri 4.0 mereka harus pandai dan jeli memanfaatkan teknologi digital untuk menangkap peluang usaha baru,"  ungkapnya.

Bung Dinan Sapaan akrabnya, menyampaikan untuk adik-adik yang tidak melanjutkan pendidikan DPD KNPI siap menjadi mentor untuk membuka peluang bisnis.

"Jika ada kemampuan dalam bidang berbisnis seperti Kuliner dan lain-lain kita bisa memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Instagram, maupun media sosial lainnya, untuk mempromosikan produk-produk yang kita hasilkan, dan KNPI PALI siap mensupport hal itu," pungkasnya. (Sendy).


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar